27.9.11

Mengembalikan Chat Group Facebook yang hilang


Fitur grup di Facebook memang sangat  menyenangkan bagi para Facebooker, apalagi fasilitas chatingnya yang memungkinkan anggota mengobrol dengan banyak anggota grup lainnya sekaligus. Namun alangkah kesalnya ketika tiba-tiba menu obrolan grupnya menghilang. hampir semua grup di Facebook pasti sudah pernah mengalaminya utamanya bagi yang sudah banyak membernya, namun belum banyak yang tahu apa penyebabnya, sebagian Facebooker bahkan menyangka kalau fitur obrolannya dibanned oleh Facebook karena banyaknya yang menggunakan kata-kata yang kurang sopan, mengandung pornografi dan lain-lain.

Saya sendiri beberapa bulan yang lalu membentuk sebuah grup di Facebook bernama DAGELAN Edan (Dagang Lambe Lewat Parikan Edan), yang membernya hampir kebanyakan orang - orang jawa yang tersebar hampir di seluruh daerah di Indonesia, bahkan ada beberapa yang menetap di luar negeri. Di grup ini biasanya kami isi dengan oret-oretan yang berhubungan dengan parikan / pantun ataupun cerita lucu, reunian dengan teman-teman lama, curhat-curhatan sampai obrolan-obrolan ringan yang tidak penting sama sekali.

Seiring berjalannya waktu member grup DAGELAN Edan semakin bertambah yang tentu saja membuat obrolan semakin ramai, tapi tiba-tiba menu chat grup menghilang. Wah.. bingung, mana member grup pada protes lagi, katanya kurang seru kalo tidak ada obrolannya.

Nah, cara mengembalikan chat grup facebook yang hilang ternyata sangat mudah. Pihak pengelola Facebook rupanya membatasi anggota grup hanya hingga 249 member. Jika member satu grup sudah mencapai 250 orang maka menu chat/obrolan akan hilang secara otomatis, ini dilakukan karena persoalan traffic yang pastinya semakin banyak yang menggunakan fitur chating maka akan membuat server semakin terbebani. Dulunya malah dibatasi hanya 149 member, namun kemudian ditambah kuotanya menjadi 249 member, dan mudah-mudahan tidak lama lagi kuotanya ditambah lagi menjadi 349 dan seterusnya.

Jadi solusinya, kalau anda kehilangan menu chat/obrolan di grup facebook caranya hanya satu, hapus beberapa anggota yang kurang atau tidak aktif di grup hingga grup anda hanya tersisa 249 member saja, karena gak mungkin juga kan kalau anggota grupnya aktif semua.

Selamat menikmati kembali chat grup Facebook anda.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites